Pontianak, Senin  22 – 26 April 2024 – Perpustakaan ITEKES Muhammadiyah Kalimantan Barat telah melaksanakan kegiatan penyiangan koleksi tercetak. Kegiatan ini merupakan bagian dari program rutin yang dilaksanakan setiap lima tahun sekali. Penyiangan adalah proses penting yang bertujuan untuk menjaga kualitas dan relevansi koleksi perpustakaan dengan kebutuhan pengguna.

Selama lima hari pelaksanaan, tim perpustakaan bekerja keras menyortir, mengevaluasi, dan menyeleksi buku-buku yang ada dalam koleksi. Buku-buku yang sudah usang, rusak, atau tidak lagi relevan dengan kurikulum dan kebutuhan pengguna dipindahkan dari rak utama, kurang lebih sebanyak 3250 judul buku. Proses ini dilakukan dengan cermat dan teliti untuk memastikan bahwa koleksi yang tersedia tetap up-to-date dan bermanfaat bagi mahasiswa, dosen, dan seluruh civitas akademika.

Selain itu, kegiatan penyiangan juga melibatkan proses identifikasi buku-buku yang perlu diganti atau diperbarui, serta merencanakan penambahan koleksi baru yang lebih sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi terkini. Dengan demikian, perpustakaan ITEKES Muhammadiyah Kalimantan Barat terus berkomitmen untuk memberikan layanan yang terbaik demi mendukung kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi di lingkungan kampus.

Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari berbagai pihak, mulai dari pimpinan serta jajaran, dosen, staff  hingga mahasiswa yang merasa puas dengan koleksi yang lebih relevan dan terorganisir. Penyiangan ini juga menjadi momentum penting bagi perpustakaan untuk melakukan refleksi dan perbaikan terus-menerus dalam upaya meningkatkan kualitas layanan informasi.

Melalui kegiatan ini, kami Perpustakaan ITEKES Muhammadiyah Kalimantan Barat akan selalu berusaha untuk meningkatkan dedikasi kami dalam mendukung pendidikan tinggi dengan menyediakan sumber daya informasi yang berkualitas dan sesuai dengan kebutuhan pengguna. Semangat dan kerja keras tim perpustakaan selama pelaksanaan penyiangan ini diharapkan dapat terus membawa manfaat dan kemajuan bagi seluruh civitas akademika di masa sekarang maupun akan datang.